Hi Ladies..
Beberapa waktu
lalu aku mendapat paket special dari Sociolla yang isinya skincare legendaris dari jaman mama ku masih muda
dulu. Bahkan produk ini sudah ada sejak
tahun 1972, berarti sampai sekarang produk ini sudah membantu merawat kecantikan kulit wanita Indonesia selama hampir 44
tahun. Seingatku, dulu waktu aku masih kecil aku sering banget lihat
iklannya di televisi dan bahkan hapal sekali dengan iklannya (duhh jadi
ketahuan deh kalau udah berumur..) yang menceritakan bahwa perawatan kulit
dengan produk ini akan membuat kulit lebih muda dan cantik alami sampai-sampai
ibu dan anak terlihat seperti kakak dan adik.
Ada yang ingat
ga dengan produk yang cukup laris pada jaman dulu ini??
Ya!! Gizi Super Cream, skincare yang
terbuat dengan bahan alami tradisional Indonesia. Dulu skincare ini cukup
populer lho, dan sekarang hadir lagi dengan terobosan yang lebih modern dan
mengikuti kebutuhan kulit di jaman sekarang.
Sekarang ini
radikal bebas dan polusi makin meningkat, oleh sebab itu dengan komitmen untuk
terus berinovasi, Gizi Super Cream yang
sekarang sudah disempurnakan dengan teknologi nano herbal yang membuat Gizi Super Cream ini lebih mudah diserap kulit dan lebih efektif.
Nah itu semua
sangat sesuai dengan keunggulan the new Gizi Super Cream yaitu Herbal (dari
bahan herbal alami), Hi-Tech (dengan
teknologi nano), Heritage (warisan kecantikan alami turun temurun), dan yang
tidak kalah penting yaitu Halal.
Rangkaian Gizi Super Cream yang aku dapat dari Sociolla ini adalah Gizi Daily Natural Lightening Foam, Gizi Super Cream, Gizi Super Cream dengan SPF 18 dan Gizi Super Cream Daily Nutrition.
Sejak hampir dua
minggu aku menggunakan rangkaian Gizi Super Cream ini, kulitku jadi lebih terlihat sehat dan terawat. Efek
lainnya juga kulit wajahku terasa lebih lembab
dan tampak lebih putih. Kulitku
termasuk kombinasi, dan aku cocok juga pakai Gizi Super Cream.
Untuk Gizi Daily Natural Lightening Foam aku pakai dua kali sehari, ampuh untuk membersihkan wajah dari debu,
kotoran dan sisa makeup. Aromanya wangi herbal dan ga bikin kulitku kering.
Gizi Super Cream biasa
aku pakai setiap hari untuk menutrisi kulit dan memutihkan kulit wajahku. Tapi
kalau aku berencana untuk beraktivitas di luar ruangan, aku memakai Gizi Super Cream dengan SPF 18 yang berguna untuk UV protection.
Ada sedikit
perbedaan tekstur dan warna antara Gizi Super Cream dan Gizi Super Cream SPF
18, yaitu Gizi Super Cream dengan
kandungan SPF memliki warna yang lebih cerah dan tekstur yang lebih creamy
dibanding dengan Gizi Super Cream
Original yang warnanya putih gading dan teksturnya lebih cair. Keduanya
sama-sama memiliki wangi khas herbal tapi tidak sekuat wangi Gizi Daily Natural
Lightening Foam.
Kemasannya tidak
begitu banyak berubah dengan yang dahulu, dengan nuansa warna putih dan hijau
dan juga terdapat plastik segel yang menandakan produknya fresh, higienis dan
original.
Sekarang kulitku
semakin sehat dan terawat karena Gizi Super Cream. Tapi apa saja sih kandungannya yang bisa bikin kulit wajah makin
sehat dan lembut ini?
Ternyata ada 7 bahan alami dalam Gizi Super Cream yang
merupakan kreasi kecantikan alami, yaitu:
Rumput
Laut, ini adalah kandungan utama Gizi Skincare sejah 44 tahun yang lalu.
Rumput laut dipercaya mengandung banyak vitamin dan mineral yang mampu
menutrisi dan melembabkan kulit, serta mampu membantu meremajakan kulit.
Beras,
memiliki efek menenangkan dan mendinginkan kulit, serta mampu melindungi kulit dari
efek butuk sinar UV.
Bligo,
yang memiliki kandungan yang dapat menbantu mencegah dan mengurangi timbulnya
jerawat.
Kedelai,
membantu mencegah efek penuaan dini seperti kerut dan flek hitam.
Lidah
Buaya, membantu melembabkan kulit,
menyejukkan, dan mencerahkan kulit.
Jeruk
Nipis, memiliki kandungan flavanoid
dan Vitamin C, berfungsi sebagai antioksidan yang alami.
Pepaya,
membantu mengangkat sel kulit mati dan meremajakan kulit, serta baik untuk
melembutkan dan mencerahkan kulit.
Nah, ga heran
kan kenapa Gizi Super Cream ini banyak sekali manfaat baiknya untuk kulit wajah wanita
Indonesia. Makanya sejak dulu sampai sekarang Gizi Super Cream masih bisa
bertahan sebagai Skincare alami khas Indonesia.
Kalau kalian
berminat dan mau tahu lebih banyak tentang Gizi Super Cream atau mau beli secara
online, kalian bisa kunjungi websitenya di Gizi Super Cream. Gizi Super Cream juga bisa kalian beli di supermarket terdekat.
Baiklah, sekian
dulu review tentang Gizi Super Cream dari aku yaa. Tetap lestariakan kreasi kecantikan alami
Indonesia dengan Gizi Super Cream.
No comments :
Post a Comment