Hi ladies,
Menjadi percaya diri tentunya bukan hanya memperhatikan penampilan luar saja tapi juga merasa nyaman dari dalam. Aku termasuk orang yang bertubuh mungil dan sering insecure dengan penampilanku, oleh karenanya aku selalu memilih pakaian dan pakaian dalam yang tentunya bisa membantu menonjolkan kelebihanku sehingga bisa membuat aku tampil lebih percaya diri.
Salah satu brand pakaian dalam yang sering aku gunakan adalah Sorella, brand asal Taiwan yang sudah ada sejak tahun 1974, sampai saat ini Sorella sudah tersedia di banyak negara Asia seperti Singapore, Malaysia, Brunei Darusalam, Filipina, Myanmar, Kamboja dan Vietnam. Di Indonesia sendiri, Sorella berada di bawah naungan PT. Megariamas Sentosa yang juga membawa beberapa brand pakaian dalam ternama di dunia seperti Pierre Cardin, Young Hearts, dan Felancy.
Aku pribadi sangat setuju dengan visi Sorella yang mempercayai bahwa semua wanita mempunyai inner beauty dan kelebihan masing-masing sehingga Sorella juga mempunyai beberapa pilihan pakaian dalam yang bisa disesuaikan dengan kepribadian dan bentuk tubuh setiap wanita.
Selain itu, aku juga pernah beberapa kali mengikuti event bersama Sorella yang selalu peduli akan kesehatan wanita terutama berkomitmen penuh untuk membantu survivor dan penderita Kanker Payudara yang konon katanya saat ini merupakan pembunuh wanita no.1 di dunia.
Itulah pentingnya mengenali tubuh kita sendiri, supaya bisa lebih mencintai diri sendiri, menghargai diri sendiri dan bisa menjadi cerminan inner beauty yang tampak dari luar bahwa kita adalah wanita yang sehat, bahagia dan mandiri.
Berbicara tentang mengenali tubuh, apakah sebenarnya kalian sudah menggunakan pakain daam yang tepat dan sudah mengerti bagian tubuh mana yang menarik dan cocok untuk ditojolkan??
Beberapa waktu lalu, aku sempat mengikuti acara Spark Your Inner Beauty bersama Sorella yang digelar di Skye Bar and Restaurant. Disana dibahas tuntas mengenai kesehatan tubuh wanita terutama payudara bersama beberapa narasumber yaitu dr. Ardiansjah Dara, SpOG serta ada juga Ibu Enny Imran dan Ibu Agnes Dewi dari Sorella.
dr. Dara juga menjelaskan sedikit mengenai pentingnya SADARI dan tidak terbuktinya mitos bra berkawat yang menyebabkan kanker. Justru bra dengan kawat mampu menyangga payudara terutama bagi pemilik payudara yang besar. Dan penggunaan bra sangat penting untuk disesuaikan dengan bentuk tubuh.
Oleh karena itu, Sorella selalu mengkampanyekan mengenai SADARI (Periksa Payudara Sendiri) yang caranya sudah banyak beredar di internet dan media masa. Tidak ada salahnya untuk mencoba memeriksa diri sendiri karena ternyata sebagian besar penderita Kanker Payudara bisa mengetahui penyakitnya karena melakukan SADARI ini, dan apabila lebih dini diketahui tentunya pengobatan juga lebih mudah serta persentase kesembuhan akan lebih tinggi.
Sorella yang sudah berpengalaman selama lebih dari 30 tahun, selalu memiliki tim untuk terus mengembangkan produknya agar nyaman dipakai serta mempu menonjolkan sisi feminitas seorang wanita. Oleh karenanya Sorella sudah berhasil mendapatkan penghargaan TOP Brand Pakaian Dalam Wanita dari tahun 2013 hingga 2018 berturut-turut.
Salah satu prosuk unggulan Sorela adalah Sorella Body Contour dan Sorella Night Wear. Koleksi Sorella ini sempat aku lihat saat acara Trunk Show yang digelar oleh Sorella pada tanggal 17 Juli 2018 yang lalu. Koleksi yang ditampilkan antara lain, bra, panty, korset, sport underwear, serta baju tidur.
Sorella Body Contour merupakan koleksi premium dari Sorella dengan menggunakan material berkualitas dan teknologi terbaru serta desain yang sedemikian rupa untuk membuat payudara lebih mengangkat, badan terlihat lebih ramping namun berisi dan tetap terlihat natural. Cocok sekali digunakan bagi wanita nertubuh mungil atau setelah melahirkan yang seringkali merasa tubuhnya mulai kendor dan payudara mulai turun.
Beberapa kelebihan Sorella Body Contour antara lain:
1. Bagian belakang yang lebih lebar dan samping yang lebih tinggi, fungsinya untuk merapikan bagian samping payudara yang seringkali terdapat kelebihan lemak
2. Breathable cup dengan busa yang sangat lembut.
3. 3D wire (zero pressure wire) : bentuk kawat yang mengikuti lekuk payudara berfungsi untuk meminimalisasi tekanan pada payudara sehingga terasa sangat nyaman
4. Desain renda renda yang halus mengikuti trend mode terkini.
Berikut beberapa koleksi dari Sorella Body Contour dan Body Shaper:
Secret Perfection,
mengandung bahan bamboo charcoal ( anti sinar UV dan anti static )& nano liquefied
titanium (breathable, anti bacterial, dan anti odor) yang baik untuk kesehatan.
Sensual Curve,
design high-tech, bahan yang tipis sehingga nyaman untuk dipakai sehari-hari namun tetap
bisa shaping.
Inner Secret
bahan yang nyaman untuk penggunaan sehari-hari, seamless, dan mengandung nano
liquefied titanium yang baik untuk kesehatan.
Terakhir, ditampilkan juga beberapa koleksi Sorella Night Wear yang nyaman dipakai saat tidur dengan bahan terbaik seperti katun, chiffon, satin dan microfiber. Desainnya simpel dan “Subtle Sexy” yang artinya menonjolkan feminitas wanita namun tidak terlalu vulgar.
Jadi, ada baiknya untuk selalu mengecek ukuran tubuh dan bentuk tubuh bersama BA di counter Sorella sebelum memutuskan membeli model bra tertentu dan ukurannya. Oh ya, ada info penting juga dari event ini bahwa usia bra yang baik adalah hanya 6 bulan sampai 1 tahun, selebihnya sudah tidak bisa dipakai lagi. Ini karena hormon kita akan terus berubah dan kemungkinan berat badan kita akan berubah juga di rentang 6 bulan hingga 1 tahun.
Jadi, jangan sepelekan hal kecil, walaupun underwear kita tidak terlihat tapi justru iniah yang membuat kita merasa nyaman dengan diri kita dan tubuh kita lho!
No comments :
Post a Comment